Halo #SobatKeong kali ini saya akan berbagi cerita tentang Wisata SMG48. Pada tahu tidak kenapa judul postingan kali ini Wisata SMG48? pasti sobat penasaran, ya kan? ini buakan seperti girl band JKT48 loh sobat. bukan, bukan, bukan... Tapi disini saya akan berbagi cerita supaya #SobatKeong tidak bingung ketika wisata di Kota Semarang. Nah, dari pada #SobatKeong semakin penasaran kenapa namanya Wisata SMG48?, dan tempat wisata apa yang wajib dikunjungi saat berlibur di Kota Semarang. langsung saja yuk simak ceritanya...
Kebanyakan bagi wisatawan dalam negeri maupun wisata mancanegara jika berkunjung di Kota Semarang melewatkan wisata yang ada di kota ini, kebanyakan para wisatawan menjadikan kota ini sebagai tempat transit, bagi wisatawan yang akan menuju ke wisata pantai karimun jawa ataupun yang mau wisata ke Kota Jogja.
Kebanyakan bagi wisatawan dalam negeri maupun wisata mancanegara jika berkunjung di Kota Semarang melewatkan wisata yang ada di kota ini, kebanyakan para wisatawan menjadikan kota ini sebagai tempat transit, bagi wisatawan yang akan menuju ke wisata pantai karimun jawa ataupun yang mau wisata ke Kota Jogja.
Kalo dulu boleh sobat menjadikan Semarang sebagai tempat transit sebelum sobat menuju tempat wisata lainya, Tapi kalau sekarang ini sobat keong menjadikan Kota Semarang masih sebagai kota transit itu salah besar!! kalo belum jelas tulisanya saya Caps Lock dan hurufnya saya tebalkan, perlu saya tegaskan lagi SALAH BESAR!! karena kota ini sangat indah jika dilewatkan begitu saja.
Soalnya kota ini memiliki empat katagori wisata, ada wisata wisata religi, wisata sejarah, wisata alamnya dan wisata kuliner. nah, ini masih saya katagorikan aja sudah ada empat. Bagai mana jika saya jabarkan bisa ngalahin novelnya harry potter loh sobat hhe.. Bagaimana? masih minat menjadikan Kota Semarang sebagai kota transit?
Kenapa harus Wisata SMG48? jawabanya simpel kok, saya terangin ya sobat, harap disimak dengan baik. SMG itu singkatan dari Semarang, Sedangkan Untuk mengenal Wisata yang ada di Kota Semarang sobat keong cukup dua hari, satu hari berapa jam sobat? 24 jam kan? nah, kalo dua hari berapa total jam? 48 jam lah. nah, pintar juga ternyata #SobatKeong hhe. Kejawab sudah judul postingan ini.
Untuk mengenal wisata yang berada di Kota Semarang sobat keong cukup dengan waktu 48 jam dulu jangan banyak-banyak dulu deh, jika masih penasaran sobat bisa nambah jam sendiri kok. :)
Karena wisata SMG48 butuh waktu dua hari, saya petakan lokasi wisata yang wajib sobat ketahui. saya akan memilah-milah dari ke empat katagori wisata yang wajib di kunjungi selama 48 jam. oke langsung saja simak Wisata SMG48 jam ala @KeongTraveler *ID Twitter*.
Hari pertama
07.00 – 09.00 : Perjalanan dari Kota Semarang Sampai Cimory
09.00 – 10.00 : Cimory *Wisata Kuliner*
10.00 – 12.30 : Perjalanan menuju tempat Cimory Sampai Candi Gedong Songo
12.30 – 14.00 : Candi Gedong Songo *Wisata Alam*
14.00 – 15.00 : Perjalanan dari Gedong Songo ke Wisata Umbul Sidomukti
15.00 – 16.00 : Wisata Umbul Sidomukti *Wisata Alam*
16.00 – 18.00 : Isoma di kedai kopi yang berada dekat umbul sidomukti *Wisata Kuliner*
18.00 – 18.15 : Menuju lokasi Camp grond base camp Gunung Ungaran
18.15 – 04.00 : Camp Ground Basecamp Gunung Ungaran *Wisata Alam Sunrise*
Hari Kedua
04.00 – 06.00 : Sunrise dari camp ground basecamp gunung ungaran *Wisata Alam*
06.00 – 07.00 : Masak dan sarapan, Repacking.
07.00 – 09.30 : Perjalanan menuju Vihara dan Pagoda Watugong
09.30 – 10.00 : Menikmati wisata Vihara dan Pagoda Watugong
10.00 – 11.30 : Perjalanan Menuju Masjid Agung
11.30 – 12.30 : Isoma Masid Agung *Wisata Religi*
12.30 – 13.00 : Perjalanan di Klenteng Tay Kak Sie *Wisata Religi*
13.00 – 14.30 : Wisata di Klenteng Tay Kak Sie
14.30 – 15.00 : Perjalanan Ke Sam Poo Kong
15.00 – 15.30 : Wisata Sam Poo Kong *Wisata Religi* disini bagi yang muslim ada musolah buat sholat
15.30 – 16.00 : Perjalanan Lawang Sewu, Tugu Muda dan Pusat oleh-oleh Semarang
16.00 – 17.30 : Wisata Lawang Sewu, Tugu Muda dan Pusat oleh-oleh Semarang
17.30 – 17.45 : Perjalanan menuju simpang lima, masjid baiturahman dan kuliner
17.45 – 19.00 : Menikmati malam di simpang lima, menikmati kuliner, bagi yang muslim bisa sholat di masjid baiturrahman
19.00 – 19.30 : Perjalanan di kota lama, Greja Blenduk
19.30 – 20.00 : Menikmati kota lama dan greja blenduk waktu malam hari
20.00 Pulang
Bagaimana #SobatKeong Wisata SMG48 sudah saya rincikan ni, untuk jam bisa diatur sendiri sama sobat. Tunggu apa lagi yuk langsung siapkan ransel sobat buat ngetrip ke Wisata SMG48. Di jamin tidak rugi deh. Sepulang dari Wisata SMG48 selain #SobatKeong bawa oleh-oleh cendra mata yang lebih penting sobat bakalan bawa sejuta kisah cerita sejarah kenangan masa lampau buat cerita anak cucu #SobatKeong kelak.
Sekian dulu ni sobat saya berbagi cerita Wisata SMG48, jika sobat tertarik untuk mengenal jauh tentang Kota Semarang silahkan luangkan waktu yang panjang. Karena wisata di Semarang dan sekitarnya masih banyak yang sobat belum kunjungi.
oh iya, Pesan saya kali ini buat #SobatKeong yang berkunjung tetap jaga kebersihan ya.. Supaya tempat wisata ini tetep terjaga keasrianya, kebersihanya, dan keindahanya.
0 komentar:
Posting Komentar